Seru Maksimal! Inilah 5 Momen Paling Pecah di Panggung The Voice Kids Indonesia Versi Rizky Febian

Sabtu, 06 Februari 2021 - 17:29 WIB
loading...
Seru Maksimal! Inilah...
Begitu kuat keinginan mereka untuk bisa mendapatkan para talenta muda masuk ke dalam teamnya, para Coaches habis-habisan merayu dan bersaing dengan cara uinik. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Pekan pertama Babak Blind Audition The Voice Kids Indonesia Season 4 berhasil membuat kita semua gregetan. Tidak hanya kemampuan vokal keren diatas rata-rata yang mempesona para Coaches, kepribadian yang unik, keluguan dan kelucuan para kontestan membuat hati Coach Isyana, Coach Marcell dan Coach Yura Rizky terpanah. Begitu kuat keinginan mereka untuk bisa mendapatkan para talenta muda masuk ke dalam teamnya, para Coaches habis-habisan merayu dan bersaing dengan cara yang membuat kita super gemes.

Baca juga: Arie Untung Ungkap Hal Menakjubkan saat ke Makam Syekh Ali Jaber

Rizky Febian Bujuk Yura Yunita Goyang TikTok Demi Dapatkan Hati Cheryl

Mungil dan menggemaskan. Cheryl asal Salatiga berhasil mendapatkan "3 Chairs" yang artinya Coach Isyana, Coach Marcell dan Coach Yura Rizky menginginkan Cheryl masuk ke team mereka. Tapi ternyata, Cheryl tidak hanya memiliki vokal yang keren, tapi Cheryl juga suka dan jago joget TikTok. Demi merebut hati Cheryl, Coach Marcell pun berinisiatif untuk belajar joget TikTok dari Cheryl. Tentu saja, para Coaches lainnya tidak tinggal diam, terutama Coach Rizky.

"Ini tuh kita harus ikutan. Ini tuh salah satu cara ngerayu. Kita tuh harus pinter-pinter. Hayu, hayuk," ajak Coach Rizky antuasias ke Coach Yura, (4/2/). "Suaranya bagus, dancenya luar biasa. Dari outfit yang dipake juga bagus, keren. Kamu tuh paket komplit, jago ngedance, nyanyinya juga bagus. Gemesin" lanjut Coach Rizky lagi.

Ketika akhirnya Cheryl memutuskan untuk masuk ke Team Yura Rizky, Coach Rizky langsung sujud syukur. Mukanya terlihat begitu puas. "Udah keliatan tahu dari awal, pandangan matanya ke tengah (tempat Coach Yura Rizky) terus," kata Coach Isyana pasrah ke Coach Marcell.

Yura Yunita terima challenge nyanyi lagu dangdut pertama kalinya

Memiliki jangkauan vokal yang tinggi, powerful dan membawa rasa yang kuat ke dalam lagu. Diajeng asal Lumajang berhasil membuat hati para Coaches terpincut. Uniknya, Diajeng memberikan challenge untuk para Coaches, yaitu.. menyanyikan lagu dangdut! Mendengar challenge ini Coach Isyana langsung komentar "Yah.. aku engga bisa dangdut" kata Coach Isyana lemas. "Aku enggak pernah menyanyikan lagu dangdut. Ini bisa jadi saksi sejarah, ini pertama kalinya Yura Yunita menyanyikan lagu dangdut, yang dipilihkan oleh kamu. Jadi, ini usaha luar biasa dari aku untuk kamu. Tolong diapresiasi ya usaha kita menjadi Ilalang" kata Coach Yura dengan nada merayu (04/02/21).

Rizky Febian terobos Marcell maju ke panggung demi duet bareng Britney

"Kita udah engga bisa komen apa" lagi. Secara kualitas bernyanyi, stage act, performancenya, sampe diinginkan sama kita tiga – tiganya. Kita bertiga muter khusus untuk kamu" puji Coach Isyana setelah menyaksikan Britney asal Garut menyanyikan lagu Lathi dengan begitu sempurna (05/02/21). Ketika tahu Britney ingin berduet menyanyikan lagu "Peri Cintaku" bersama Coach Marcell, Coach Yura Rizky dan Coach Isyana pun langsung berebut untuk duet bersama Britney. "Kamu tahu lagu Cinta dan Rahasia-nya Coach Yura kan? Ayo, kita nyanyi lagu itu bareng" kata Coach Rizky penuh semangat (05/02/21). Akhirnya, Britney berhasil duet dengan seluruh Coaches.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1654 seconds (0.1#10.140)